Mengungkap Makna di Balik Street Photography
Street photography adalah genre fotografi yang sangat menarik terlebih lagi bagi mereka yang ingin mengeksplorasi dan mendokumentasikan kehidupan manusia dalam ruang publik. Dalam artikel ini, kita akan mengungkap makna di balik street photography dan memahami bagaimana genre ini mengekspresikan pandangan dan interpretasi fotografer tentang kehidupan sehari-hari.
Apa itu Street Photography?
Sampai saat ini tidak ada definisi yang pasti tentang apa itu street photography, dari apa yang saya pelajari saya akan mencoba mendefinisikan apa itu street photography menurut pandangan saya pribadi. Street photography adalah sebuah genre foto yang menghargai ketidakidealan yang mungkin menjadi problem bagi genre fotografi yang lain atau bisa kita katakan bahwa genre ini tidak terikat aturan dalam mencari keindahan dan memberikan nilai serta rasa kemisteriusan yang sulit untuk ditiru dalam sebuah karya fotografi.
“Street” dalam kata Street Photography adalah sebuah kata-kata yang menggambarkan bagaimana kata tersebut mewakilkan semua ruang publik seperti, taman, pasar, stasiun, atau tempat wisata.Hal ini dapat mencerminkan bahwa konsep street photography itu tidak terbatas pada lokasi atau tempat tertentu, tetapi mencakup berbagai situasi dan lingkungan di mana kehidupan sehari-hari terjadi.
Street Photography sendiri bertujuan untuk mengeksplorasi dan mendokumentasikan berbagai aspek kehidupan manusia, termasuk orang-orang asing yang tidak kita kenal sebelumnya. Hal tersebut juga merupakan salah ciri khas street photography, yang dalam konteks ini adalah fotografer jalanan sering kali menangkap momen, emosi, atau interaksi yang menarik dan penuh makna di antara orang-orang yang mereka tidak kenal.
Street Photography dan Photojurnalism
Tidak seperti fotografi jurnalistik yang memiliki aturan ketat dalam menceritakan kisah atau peristiwa, karena fokus pada kebenaran, objektivitas, dan integritas jurnalistik. Dalam street photography, fotografer memiliki lebih banyak kebebasan artistik untuk bereksperimen dengan teknik, gaya, dan pendekatan dalam memotret.
Street photography tidak terikat oleh aturan atau pedoman yang ketat seperti fotografi jurnalistik, fotografer dapat mengekspresikan pandangan dan interpretasi mereka sendiri tentang kehidupan sehari-hari. Sedangkan, fotografer jurnalistik harus memastikan bahwa gambar yang mereka hasilkan secara akurat mewakili situasi yang mereka dokumentasikan.
Elemen Street Photography
Meskipun street photography tidak memiliki aturan yang ketat, namun ada beberapa elemen yang dapat mendefinisikan apa itu street photography, seperti :
- Lokasi : Street photography sebaiknya memiliki penggambaran lokasi yang kuat dan menarik perhatian. Biasanya hal itu dapat dilakukan dengan menyertakan landmark atau ciri khas dari tempat kita memotret dalam foto kita.
- Manusia : Elemen penting yang lain dari street photography adalah adanya object manusia, baik sebagai subjek utama atau sebagai bagian dari komposisi.
- Momen : Fotografer jalanan menggunakan intuisi dan kepekaan mereka untuk menangkap momen tak terduga dan spontan yang terjadi di sekitar mereka untuk menghasilkan photo yang unik dan tidak dapat ditiru.
Street Photography sebagai Refleksi Kehidupan Sehari-hari
Salah satu aspek paling menarik dari street photography adalah bagaimana genre ini menggambarkan kehidupan sehari-hari orang dalam cara yang jujur dan tanpa rekayasa. Fotografer jalanan menangkap momen-momen nyata dan unik yang terjadi di sekitar mereka kemudian menciptakan sebuah foto yang otentik dan memiliki makna dari setiap foto yang disajikan. Street photography juga bisa menjadi saksi peristiwa politik dan sosial, menggambarkan budaya populer, tren, dan mode masa kini, serta menjadi cerminan dari nilai-nilai, kepentingan, dan gaya hidup yang populer di masyarakat pada saat itu.
Mengutip dari Markus Hartel, “Street Photography is like gambling. You get lucky or you get nothing..”, di mana dalam Street Photography sebuah foto yang tercipta adalah bertemunya kesiapan dan kesempatan dalam satu frame atau sebaliknya.